Kisah Pelanggan / Otomotif
Rivian Menjalankan Visi Rekayasa Tangkas di AWS
Rivian bermigrasi ke tumpukan baru dan menggunakan berbagai layanan AWS. Dengan Instans C5n Amazon EC2, perangkat lunak Rivian menjadi lebih cepat hingga 66 persen. Rekayasawan perusahaan kini dapat mengurangi fokus pada pengelolaan teknologi dan lebih fokus pada inovasi.
66%
Meningkatkan kecepatan perangkat lunak hingga 66%.
Mengurangi kebutuhan
Mengurangi kebutuhan akan prototipe fisik.
Ketersediaan
Meningkatkan ketersediaan sumber daya komputasi.
Kolaborasi
Memungkinkan kolaborasi melalui penyimpanan bersama,
Gambaran Umum
Untuk memenuhi jadwal rekayasa yang dipercepat dan mengurangi kebutuhan terhadap prototipe fisik, produsen kendaraan listrik Rivian, mengandalkan teknik pemodelan dan simulasi tingkat lanjut. Dengan kapasitas komputasi yang tinggi, simulasi memungkinkan para rekayasawan menguji konsep baru dan menghadirkan desain ke pasar dengan cepat.
Peluang | Mempercepat Inovasi dengan Komputasi yang Efisien
Pada tahun 2020, Rivian mendapati bahwa infrastruktur teknologi informasi riset dan pengembangan on-premise tidak dapat memenuhi kebutuhan performanya. Hambatan pada sumber daya memengaruhi manajemen siklus hidup produk, desain berbantuan komputer, dan rekayasa berbantuan komputer sehingga Rivian mulai menggunakan Amazon Web Services (AWS) untuk merancang lingkungan rekayasa yang tangkas.
Rivian bergantung pada alat rekayasa berbantuan komputer untuk memperluas jangkauan kendaraan dan mempertahankan standar keselamatan yang tinggi. Namun, pada awal tahun 2020, salah satu klaster komputasi performa tinggi on-premise perusahaan ini gagal, sehingga mengurangi kapasitas komputasi hingga setengahnya. Rivian mempertimbangkan cloud untuk mengatasi tantangan ini.
“Para rekayasawan kami memperkirakan bahwa perbaikan akan memakan waktu 6 bulan,” ucap Madhavi Isanaka, chief information officer Rivian. Alih-alih, Rivian membangun klaster komputasi baru di AWS. “Dalam waktu 3 minggu, kami berhasil menjalankan bukti konsep di AWS,” ucap Isanaka. Setelah kesuksesan itu, perusahaan ini memigrasikan lingkungan produksi mereka. Di cloud, rekayasawan Rivian dapat mengakses dan mengotomatiskan sumber daya sesuai permintaan.
Orang-orang yang skeptis terhadap komputasi beperforma tinggi di cloud akan lebih berpikiran terbuka setelah melihat hasil kami di AWS.”
Madhavi Isanaka
Chief Information Officer, Rivian
Solusi | Menggunakan Keluasan Layanan AWS
Di AWS, kecepatan alat perangkat lunak Rivian berhasil meningkat hingga 66 persen, dan Rivian dapat memuat tagihan material kendaraan lengkap dalam waktu 22 menit. Perusahaan ini menggunakan Instans C5 Amazon Elastic Compute Cloud (Amazon EC2), yang memberikan performa tinggi dan hemat biaya dengan harga rendah per rasio komputasi. Dengan Instans C5n Amazon EC2 dan Elastic Fabric Adapter (EFA), yaitu antarmuka jaringan untuk instans Amazon EC2, rekayasawan Riang dapat menskalakan ke luar dengan jumlah inti yang lebih besar.
Partner Konsultasi AWS Select, X-ISS, memberikan dukungan teknis sistem dan aplikasi kepada tim rekayasawan berbantuan komputer Rivian untuk Komputasi Penskalaan ke Luar di AWS, yang membantu pelanggan melakukan deployment dan mengoperasikan lingkungan multipengguna. “Pada tahap awal pengembangan produk, kami tidak memiliki banyak kendaraan fisik. Oleh karena itu, kami menggunakan AWS untuk mewujudkan ruang desain,” ucap Isanaka. Dengan Amazon FSx for Lustre, yang merupakan sebuah layanan penyimpanan terkelola penuh, Rivian dapat mengakses penyimpanan bersama dengan cepat. Setelah berkonsultasi dengan AWS Professional Services, tim ahli global, Rivian meningkatkan ketersediaan data menggunakan Amazon EC2 Auto Scaling yang dapat membantu pengguna mempertahankan ketersediaan aplikasi.
Hasil | Mengoptimalkan untuk Efisiensi dan Inovasi
Di AWS, interaksi dengan manajemen siklus hidup produk berhasil meningkat sebesar 66 persen. Rivian juga meningkatkan failover menggunakan Amazon Relational Database Service (Amazon RDS)—yang memudahkan dalam mengatur, mengoperasikan, dan menskalakan basis data relasional di cloud. Sinkronisasi cadangan yang sebelumnya memakan waktu hingga 1 hari, sekarang hanya memerlukan waktu kurang dari 1 jam. “Seiring dengan pesatnya perkembangan Rivian, kami membutuhkan sistem sangat mudah diskalakan,” ucap Surendra Balu, 3DExperience technical lead di Rivian. “Perubahan yang memakan waktu 5 hari, sekarang hanya perlu beberapa menit.” Dengan AWS CloudFormation yang memungkinkan pengguna mempercepat penyediaan cloud, Rivian dapat melakukan deployment secara otomatis melalui integrasi berkelanjutan/pengiriman berkelanjutan.
Rivian berencana untuk terus memigrasikan beban kerja ke AWS agar memungkinkan pascapemrosesan dan visualisasi yang lebih mulus. “Orang-orang yang skeptis terhadap komputasi beperforma tinggi di cloud akan lebih berpikiran terbuka setelah melihat hasil kami di AWS.” ucap Isanaka. “Kita berbicara tentang mempercepat adopsi secara keseluruhan.”
Tentang Rivian
Rivian adalah produsen kendaraan listrik dan perusahaan teknologi otomotif. Perusahaan ini mendesain dan memproduksi kendaraan serta menawarkan layanan yang berkaitan dengan transportasi berkelanjutan.
Layanan AWS yang Digunakan
Amazon EC2
Amazon Elastic Compute Cloud (Amazon EC2) adalah layanan web yang memberikan kapasitas komputasi yang aman dan dapat diubah ukurannya di <i>cloud</i>. Amazon EC2 dirancang untuk membuat komputasi cloud berskala web lebih mudah bagi pengembang.
Amazon FSx for Lustre
Amazon FSx for Lustre adalah layanan terkelola penuh yang menyediakan penyimpanan hemat biaya, beperforma tinggi, dan dapat diskalakan untuk beban kerja komputasi. Berbagai beban kerja, seperti machine learning, komputasi performa tinggi (HPC), rendering video, dan simulasi keuangan, bergantung pada instans komputasi yang mengakses set data yang sama melalui penyimpanan bersama beperforma tinggi.
Pelajari selengkapnya »
AWS Professional Services
Organisasi AWS Professional Services merupakan sebuah tim pakar global yang dapat membantu Anda mewujudkan hasil bisnis yang diinginkan saat menggunakan AWS Cloud. Kami bekerja sama dengan tim Anda dan anggota Jaringan Partner AWS (APN) terpilih untuk menjalankan inisiatif komputasi cloud korporasi.
Pelajari selengkapnya »
Amazon RDS
Amazon Relational Database Service (Amazon RDS) memudahkan penyiapan, pengoperasian, dan penskalaan database relasional di cloud.
Pelajari selengkapnya »
Kisah Pelanggan Otomotif Lainnya
Mulai
Organisasi dalam berbagai ukuran di semua industri mentransformasi bisnis mereka dan mewujudkan misi mereka setiap hari menggunakan AWS. Hubungi ahli kami dan mulai perjalanan AWS Anda sendiri sekarang juga.